Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan
Keluarga Kota Depok melaksanakan kegiatan lomba ekspos Ketua TP PKK
Kecamatan se Kota Depok dalam rangka hari jadi ke – 14 Kota Depok tahun
2013 dengan tema “ Peran Tim Penggerak PKK Kecamatan dalam
mengimplementasikan 4 program andalan Kota Depok”.
Kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini, Senin, 22 April 2013 di Ruang Edelweis lantai 5 Balaikota Depok. Turut hadir Walikota Depok Nur Mahmudi Ismail, Ketua TP PKK Kota Depok Dra. Hj. Nur Azizah Tamhid, MA, Assistant Eksbangsos Eka Bahtiar, Ketua Dewan Penyantun TP PKK Kecamatan, Ketua TP PKK Kecamatan Se Kota Depok, dan Dewan Juri.
Kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini, Senin, 22 April 2013 di Ruang Edelweis lantai 5 Balaikota Depok. Turut hadir Walikota Depok Nur Mahmudi Ismail, Ketua TP PKK Kota Depok Dra. Hj. Nur Azizah Tamhid, MA, Assistant Eksbangsos Eka Bahtiar, Ketua Dewan Penyantun TP PKK Kecamatan, Ketua TP PKK Kecamatan Se Kota Depok, dan Dewan Juri.
“Tujuan dilaksanakan lomba ini untuk lebih meningkatkan kinerja TP
PKK Kecamatan, untuk lebih meningkatkan pengetahuan dan kemampuan Ketua
TP PKK Kecamatan dalam mengimplementasikan program, dan meningkatkan
profesionalitas ketua TP PKK Kecamatan didalam melaksanakan kegiatannya
agar senantiasa sesuai dengan tugas pokok dan fungsi TP PKK Kecamatan,”
ujar Ketua TP PKK Kota Depok dalam sambutannya
Pada lomba ini tim juri terdiri dari 3 orang yaitu dari Dinas
Pendidikan, BPMK, dan TP PKK Kota (Waka IV). Peserta lomba terdiri dari 5
orang setiap Kecamatan, presentasi diberi waktu selama 20 menit. Dari
11 Kecamatan yang ikut serta, Kecamatan Cinere tidak dapat ikut tampil
dalam lomba tersebut dikarenakan ketua TP PKK Kecamatan Cinere
berhalangan hadir. Kejuaraan lomba akan diambil 5 besar,yakni juara 1,
juara 2, juara 3, harapan 1 dan harapan 2, dan piala bergilir yaitu
piala Walikota yang akan diberikan kepada juara 1.
Lomba yang dibuka langsung oleh orang nomor satu Kota Depok ini,
diharapkan agar lomba ini berlangsung dengan sportif dan dapat memberi
kualitas pada kecamatannya masing-masing dalam 4 progaram andalannya.
“kami dari kecamatan Bojong Sari memiliki produk unggulan yaitu lidah
buaya dan ini menjadi nilai plus kami untuk bisa menjuarai lomba ini,
walaupun keadaan fisik saya sedang tidak memungkinkan tapi kami optimis
dalam lomba ini,” ujar Ibu Alin Ketua TP PKK Kecamatan Bojong Sari.