SUMEDANG - Dalam rangka mensosialisasikan kelembagaan
P2TP2A dan Program-programnya, diantaranya mengenai Penangan Human
Trafiking dan Perlindungan anak, dari Hari Sabtu hingga Minggu
(26-27/4), Netty Prasetiyani Heryawan lakukan safari dengan menggunakan
sepeda ke beberapa desa di Kab. Sumedang, Majalengka dan Kota Cirebon
dengan menggunakan sepeda.
Menurut Karo Humas, Protokol dan Umum Setda Prov. Jabar, Rudy
Gandakusumah, kegiatan gowes bareng ini bertujuan mensosialisasikan
kelembagaan P2TP2A berikut program-programnya, yaitu antara lain Human
Trafiking dan Perlindungan Anak. Dengan bersepeda, akan lebih
bersosialisasi dengan masyarakat sepanjang perjalanan sehingga lebih
mengenal sosok Netty Prasetiyani yang isteri Gubernur Heryawan itu yang
juga sebagai Pembina P2TP2A Jawa Barat.
Gowes together (gowes bersama itu) diikuti kurang lebih 60 orang
goweser, menempuh jarak 125 Km dengan finish di Bakorwil Cirebon. Jarak
sejauh itu ditempuh dalam tujuh etape.
Etape pertama, dari Gedung Pakuan Bandung berangkat pukul 06.00
menuju Cinunuk Bandung. Etape kedua, dari Kota Cinunuk menuju Sumedang.
Etape III, dari Kota Sumedang menuju Kecamatan Buah Dua yang berjaran 40
KM. Di Kecamatan Buah Dua Sumedang, rombongan Netty Heryawan sudah
ditunggu masyarakat setempat. Kegiatan di Kec. Buah Dua meliputi :
hiburan, penyerahan bantuan, memberikan arahan dan peninjauan stand
pameran. Usai di Kec. Buah Dua, dan mulai masuk etape IV, rombongan
meneruskan perjalanan menuju Ujung Jaya Cikawu menempuh waktu 30 menit.
Etape V, yaitu dari Ujung Jaya Cikapu menuju Palimanan Ketajati Kab.
Majalengka. Disini, Netty Heryawan berkunjung ke Majelis Ta'lim dan
melakukan sosialisasi kelembagaan P2TP2A berikut program-programnya.
Perjalanan dilanjutkan dengan etape VI, yaitu dari Palimanan Kertajati
menuju Masjid Baros Rajagaluh dan melakukan kegiatan yang sama, yaitu
sosialisasi.
Mengingat waktu menuju malam hari, pada etape ketujuh ini, rombongan
safari gowes Netty Heryawan di loading menuju Cirebon dan finis di BKPP
Wil III Cirebon. Di Kota Cirebon, Netty Heryawan dan rombongan bermalam
dan pada keesokan harinya, Minggu (27/4) pagi, rombongan Netty Heryawan
diterima Walikota Cirebon, Ano Sutrisno. Disaat acara penerimaan ini,
sekali lagi Netty Prasetiyani Heryawan mengingatkan pentingnya
Pemerintah untuk menjaga lembaga terkecil, yaitu, keluarga dari bahaya
seperti Human Trafiking, pornografi, dan kekerasan terhadap anak. Usai
diterima walikota kemudian bersama Walikota dan para pejabat lainnya
ikut gowes bersama mastarakat Cirebon di event Car Free Day. Lalu, pada
siang harinya seluruh rombongan pulang ke Bandung diloading gunakan
kendaraan.