Senin, 25 Februari 2013

Wakil Walikota Depok Gunakan Hak Pilihnya

Idris-istri nyoblos 
 
PKS Tapos, Depok - Kemarin, jutaan warga Jawa Barat menggunakan hak pilihnya untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, tak terkecuali  Wakil Walikota Depok Idris Abdul Shomad. Idris bersama istirnya menyalurkan hak suaranya di TPS 77 Pondok Duta 2 kelurahan Baktijaya Kecamatan Sukmajaya, Minggu (24/2).
 
Pesta demokrasi yang melibatkan seluruh warga harus benar-benar dimanfaatkan, karena suara kita turut menentukan masa depan Jawa Barat. Satu suara saja dari warga punya arti untuk kemajuan bangsa dan Provinsi Jabar, khususnya.
 
Wakil Walikota yakin tingkat partisipasi warga Depok meningkat.
 
”Seperti halnya ditempat saya memilih saat ini, masyarakat disini sangat guyub sehingga tingkat partisipasinya sangat tinggi, terbukti saat Pilpres yang lalu, tingkat partisipasi disini mencapai 80%” tutur Wakil Walikota.
 
“Siapa pun pilihan kita, ketertiban dan kelancaran dalam Pilgub harus kita jaga bersama. Semoga Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih nanti, dapat memenuhi janji-janji pada saat kampanye, yang tentunya pelaksanaan janji tersebut harus sesuai dengan Undang-Undang dan aturan yang berlaku” harap Wakil Walikota seraya menambahkan, Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih juga harus selalu mementingkan kepentingan rakyat.