Gubernur diwawancara wartawan dalam keadaan gelap. |
BANDUNG - Gubernur Jabar Ahmad Heryawan hadir di momen acara Peringatan
Earth Hour yang berlangsung di Halaman Gedung Sate Bandung, pada Sabtu
(23/3) malam dan mengomandokan untuk memadamkan listrik selama 60 menit
lebih sebagai tanda hemat energi dalam rangka menyelamatkan bumi. Dengan
memukul alat kesenian Sunda "Calung" bersama Plh Sekda Jabar, Perri
Soeparman, Kepala Bappeda, Denny Juanda dan Kepala BPLHD, Setiawan
sebagai tanda dimulainya Peringatan Earth Hour, maka seluruh bangunan
yang ada di sekitar Gedung Sate lampunya dipadamkan untuk kurang lebih
60 menit. Kegiatan pemadaman ini untuk menghemat pemakaian energi
listrik, khususnya di malam itu.
Gubernur Jabar dalam sambutan menjelaskan harapannya untuk semua pihak melakukan penyelamatan bumi dengan upaya-upaya hemat energi.
Gubernur Jabar dalam sambutan menjelaskan harapannya untuk semua pihak melakukan penyelamatan bumi dengan upaya-upaya hemat energi.
"Salah satu
upaya penghematan energi adalah dengan cara melakukan pemadaman listrik
disekitar kita, selama 60 menit", ajaknya.