Rabu, 02 April 2014

Walikota Depok Ajak Warga Ciptakan Sungai yang Bening

Nur Mahmudi Ismail

Saat memimpin apel pagi di Lapangan Balaikota beberapa waktu lalu,  Wali Kota Depok Nur Mahmudi Isma’il menghimbau agar dinas-dinas terkait segera melakukan tindakan tegas terhadap masyarakat yang masih membuang sampah ke sungai. 

“Sejatinya, dinas terkait agar lakukan pembinaan dan pengawalan pada seluruh masyarakat umum untuk tidak melakukan pembuangan sampah, diikuti sosialisasi Peraturan Daerah (perda) yang berlaku agar mereka melakukan pemilahan dan pengolahan sampah yang benar,” tegasnya.

Menjadikan sungai bening merupakan cita-cita bersama sebagai bagian dari perwujudan kesempurnaan, keberadaan, perilaku hidup bersih, sehat dan peduli terhadap lingkungan kita. Diawali dari daerah hulu disekitar Cipayung atau sebelum Cipayung hingga ke hilir.

Senada dengan hal tersebut, mengoptimalkan peralatan-peralatan yang sudah ada dan terus meningkatkan kapasitas masyarakat dalam melakukan pengelolaan sampah secara terintegrasi ini, harus segera diwujudkan, sehingga kawasan Cipayung, Pancoran Mas dan Beji benar-benar dapat terwujud sebagai kawasan yang bersih, dan masyarakat benar-benar peduli mengimplementasikan pengelolaan sampah yang baik.

“Dengan begitu, bukan tidak mungkin cita-cita yang selama ini kita impikan untuk mewujudkan sungai yang bening dan bebas dari sampah dapat terealisasi, dengan dibarengi keseriusan pemerintah menanggulangi masalah tersebut,” tambah Mantan Menteri Kehutanan dan Perkebunan ini berharap.